Tujuan dari pengadaan kawasan ramah lingkungan di perkotaan adalah menjaga keseimbangan antara pembangunan dan pelestarian alam.
Jika kalian tertarik memiliki hunian ramah lingkungan di wilayah metropolitan seperti Tangerang, perumahan Springhill Yume Lagoon bisa jadi pertimbangan.
Lokasinya sangat strategis karena diapit oleh tiga kawasan Central Business District (CBD) Jakarta yang terkenal, yaitu Gading Serpong Tangerang, Paramount, dan BSD.
Alamat lengkapnya berada di Jalan Raya Cisauk, Suradita, Kecamatan Cisauk, Tangerang, Banten.
Proyek perumahan ini dikembangkan oleh Springhill Group bersama developer Jepang Hankyu Hanshin Properties Corp, dan dijadwalkan akan selesai pada Desember tahun 2026.
Sangat cocok dijadikan untuk investasi properti, karena memiliki kenaikan harga jual mencapai 12% setiap tahunnya.
Kalian cukup membayar cicilan sebesar Rp 3 juta per bulan untuk memiliki unit di perumahan Springhill Yume Lagoon.
Kawasan di sekitar perumahan menerapkan green concept yang diwujudkan dengan thematic lakeside greenbelt dan area terbuka hijau di sekitar danau.
Lihat Juga : Jual Rumah di Tangerang
Fasilitas di sekitar Springhill Yume Lagoon
Perumahan ini menyediakan beberapa fasilitas unggulan, di antaranya keamanan, club house, tempat gym, area ritel, dan kolam renang.
Selain itu, ada lakeside jogging dan cycling track yang bisa dinikmati para penghuni untuk tetap berolahraga di dalam kawasan perumahan.
Perumahan ini memiliki akses yang mudah ke beberapa fasilitas umum, seperti 10 menit saja menuju AEON BSD dan Stasiun Cisauk, 30 menit menuju Gerbang Tol Baru Serbaraja, dan 55 menit menuju Bandara Soekarno Hatta.
Promo Pembelian Unit di Springhill Yume Lagoon
- Booking fee 10 juta, cashback up to 5 juta
- Free biaya admin pengalihan 1 kali
- Bonus AC 1 unit
- Bonus smart door lock 1 unit
- DP 0% dan subsidi biaya akad hingga 2,5%
- Free BPHTB dan AJB
- Serah terima unit maksimal 12 bulan untuk unit Indent.
*Syarat dan ketentuan berlaku
Tipe unit di Springhill Yume Lagoon
Perumahan Springhill Yume Lagoon memiliki 7 pilihan tipe unit yang bisa kalian pilih sesuai dengan kebutuhan.
Harga unit di perumahan ini berada di kisaran 595 juta – 1,82 Miliar, tergantung dari luas tanah dan luas bangunannya.
1. Tipe Himawari
Unit pertama adalah tipe Himawari, kalian bisa mendapatkannya dengan harga Rp 1,82 Miliar. Tipe rumah 2 lantai yang memiliki 4 kamar tidur, 4 kamar mandi, dan 2 garasi. Rumah ini dibangun di atas tanah seluas 112 meter2 dengan luas bangunan 104,2 meter2.
2. Tipe Sakura
Unit berikutnya adalah tipe Sakura, harga dari unit ini Rp 1,16 Miliar. Tipe rumah 2 lantai yang memiliki 3 kamar tidur, 3 kamar mandi, dan 1 garasi. Rumah ini dibangun di atas tanah seluas 72 meter2 dengan luas bangunan 71,9 meter2.
Baca Juga: Griya Tavisha 3, Hunian dengan Perpaduan Kesejukan Alam dan Desain Modern di Depok
3. Tipe Tsubaki
Unit berikutnya adalah tipe Tsubaki, harga dari unit ini Rp 878 juta. Tipe rumah 1 lantai yang memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan 1 garasi. Rumah ini dibangun di atas tanah seluas 72 meter2 dengan luas bangunan 46,1 meter2.
4. Tipe Ajisai
Unit berikutnya adalah tipe Ajisai, harga dari unit ini Rp 728 juta. Tipe rumah 1 lantai yang memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan 1 garasi. Rumah ini dibangun di atas tanah seluas 60 meter2 dengan luas bangunan 36,4 meter2.
5. Tipe Yuri
Unit berikutnya adalah tipe Yuri, unit terkecil yang ditawarkan dengan harga Rp 595 juta. Tipe rumah 1 lantai yang memiliki 1 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan 1 garasi. Rumah ini dibangun di atas tanah seluas 50 meter2 dengan luas bangunan 30,1 meter2.
6. Tipe Yuri 2 Bedroom
Unit berikutnya adalah tipe Yuri 2 Bedroom, sama dengan tipe Yuri sebelumnya, namun memiliki 2 kamar tidur didalamnya. Luas tanah 50 meter2 dan luas bangunan 33,5 meter2, sedangkan harga dari unit ini Rp 655 juta atau selisih 60 juta dengan unit Yuri yang memiliki bedroom.
7. Tipe Kikyo
Unit terakhir adalah tipe Kikyo, harga dari unit ini Rp 736 juta. Tipe rumah 2 lantai yang memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan 1 garasi. Rumah ini dibangun di atas tanah seluas 50 meter2 dengan luas bangunan 39 meter2.
Mengadopsi elemen desain Jepang yang sederhana namun elegan, hunian di perumahan Springhill Yume Lagoon menghadirkan suasana yang tenang dan harmonis bagi para penghuninya.
Ditambah dengan interior bangunan yang ditata sangat apik menggunakan desain minimalis, terlihat tetap fungsional dan ruangan terasa lebih lapang.
Bentuk hunian yang minim sekat membuat pencahayaan alami lebih maksimal, serta sirkulasi udara menjadi lebih lancar.
Semua tipe unit juga ditambahkan dengan sentuhan alami material kayu pada tampilan bangunannya, yang turut menambahkan kesan identik hunian ala Jepang.
Lihat Juga: Jual Rumah di Jakarta Barat