7 Perumahan Baru di Bekasi, Mulai dari Rp100 Jutaan

Bekasi menjadi salah satu kota satelit yang menjadi tempat populer untuk tinggal. Alasannya, Bekasi punya banyak akses menuju Jakarta mulai dari jalan tol, jalan raya biasa, hingga KRL. Untuk itu, berikut ini ada 7 perumahan baru di Bekasi yang bisa jadi pilihanmu. 

1. Mustika Village Sukamulya

perumahan mustika mulya

Perumahan Mustika Village Sukamulya berada di kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi. Perumahan baru di Bekasi ini dikembangkan oleh Mustika Land yang bekerja sama dengan salah satu developer Jepang. 

Beberapa fasilitas yang ada di Mustika Village antara lain, one gate system, keamanan 24 jam, taman komunitas, hingga tempat ibadah. 

Adapun, untuk fasilitas di sekitar perumahan ini antara lain, 1 menit menuju SDN Sukawijaya 02, 5 menit menuju Terminal Sukatani, 5 menit menuju Pasar  Sukatani, dan 5 menit menuju rumah sakit Insani Sukatani. 

Perumahan ini menawarkan 7 tipe rumah yang antara lain:

Pertama, tipe Ueno yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dengan luas 25 meter persegi. Rumah dengan 2 kamar tidur ini dijual Rp173 juta. 

Kedua, tipe Miwa yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dengan luas bangunan 26 meter persegi. Rumah dengan 2 kamar tidur ini dijual Rp204,9 juta.

Ketiga, tipe Miwa premium yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 30 meter persegi. Rumah dengan 2 kamar tidur ini dijual Rp214,5 juta. 

Keempat, tipe Ginza yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 30 meter persegi. Rumah dengan 2 kamar tidur ini dijual Rp224 juta. 

Kelima, tipe Ginza premium memiliki luas tanah dan bangunan sama seperti Ginza. Namun, harga jualnya berbeda, yakni Rp233 juta. 

Keenam, tipe Hana memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 30 meter persegi. Rumah dengan 2 kamar tidur ini dijual Rp241,5 juta. 

Ketujuh, tipe Hana Premium yang memiliki luas tanah dan bangunan seperti tipe Hana. Namun, harga jual berbeda, yakni Rp255,75 juta. 

Lihat Juga: Jual Rumah di Bekasi

2. Villa Viscaria

perumahan villa viscaria

Perumahan Villa Viscaria ini berada di kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi. Perumahan baru di Bekasi itu dikembangkan oleh PT Lucky Cipta Graha. 

Perumahan tipe cluster eksklusif ini memiliki beberapa fasilitas seperti, one gate system dan pos keamanan 24 jam. 

Selain itu, perumahan ini juga memiliki beberapa akses seperti, 15 menit ke pintu tol Cikarang Barat, 5 menit ke Stasiun Kereta Api Lemah Abang, 20 menit ke Sentra Grosir Cikarang, dan 10 menit ke RS Annisa Cikarang. 

Villa Viscaria ini menawarkan tiga jenis rumah tipe 36. 

Pertama, Tipe Blok A1-A9 yang memiliki luas tanah 66 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual senilai Rp290 juta. 

Kedua, Tipe Blok A10 yang memiliki luas tanah 81 meter persegi, Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual Rp330 juta.

Ketiga, Tipe Blok B1-B9 yang memiliki luas tanah 66 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual Rp290 juta. 

3. Mutiara Columbus

perumahan mutiara columbus

Perumahan Mutiara Columbus berada di kawasan jalan Bantar Gebang Setu No.51, Cimuning, Mustikajaya, Kota Bekasi, Jawa Barat. Perumahan baru di Bekasi ini dikembangkan oleh ISPI Group. 

Beberapa fasilitas perumahan Mutiara Columbus ini antara lain, keamanan 24 jam, one gate system, carport, area komersil, jalur sepeda, jogging track, taman bermain anak, dan Columbus Water Park. 

Adapun, untuk akses perumahan ini cukup strategis seperti dekat dengan kawasan industri MM2100, dekat dengan Stasiun Commuterline, Terminal Bus, da Stasiun LRT. Lalu, bisa diakses Tol Bekasi Timur, Tambun, Jati Asih, dan akan sangat dekat dengan JORR 2 Cibutung-Cimanggis yang lagi dibangun. 

Perumahan Mutiara Columbus menawarkan sembilan tipe rumah yang antara lain:

Pertama,Tipe Derby yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 21 meter persegi. Rumah dengan 1 kamar tidur ini dijual Rp331 juta.

Kedua, Tipe New Derby yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 27 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual Rp381 juta. 

Ketiga, Tipe Boston yang memiliki luas tanah 72 meter persegi dan luas bangunan 36 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual mulai Rp596 juta. 

Keempat, Tipe Montana yang memiliki luas tanah 90 meter persegi dan luas bangunan 45 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual Rp750 juta.

Kelima, Tipe Manchester yang memiliki luas tanah 120 meter persegi dan luas bangunan 60 meter persegi. Rumah dengan tiga kamar tidur ini dijual Rp822 juta. 

Keenam, Tipe Magnolia yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 55 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual Rp674 juta. 

Ketujuh, Tipe Maple, yang memiliki luas tanah 90 meter persegi dan luas bangunan 69 meter persegi. Rumah dengan tiga kamar tidur ini dijual senilai Rp935 juta. 

Kedelapan, Tipe Pianta yang memiliki luas tanah 72 meter persegi dan luas bangunan 42 meter persegi. Rumah dengana tiga kamar tidur ini dijual Rp523 juta. 

Kesembilan, Tipe Fresia yang memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 37 meter persegi. Perumahan dengan tiga kamar tidur ini djual Rp474 juta.

Baca Juga: 7 Perumahan Baru di Bogor

4. Metland Cibitung

metland cibitung

Metland Cibitung berada di kawasan Cibitung, Kabupaten Bekasi. Perumahan ini dikembangkan oleh Metropolitan Land atau Metland. 

Perumahan Baru di Bekasi dengan gaya minimalis ini memiliki beberapa fasiltias seperti, keamanan 24 jam, area komersil, area bermain, jogging track, water teratment plant, danau, sarana kesehatan, dan sarana ibadah. 

Adapun, Metland Cibitung juga memiliki akses yang cukup mudah. Beberapa diantaranya seperti, terintegrasi langsung dengan stasiun Commuterline Metland Telaga Murni, 5 menit ke terminal Cikarang dan Sentra Grosir Cikarang, dan 10 menit ke kawasan industri MM2100, Jababeka, Gobel, dan sebagainya. 

Perumahan ini menawarkan 7 jenis cluster rumah. Untuk harga termurah di cluster ini bernama Cluster Batavia yang memiliki luas tanah 50 meter persegi dan luas bangunan 22 meter persegi. Rumah dengan satu kamar itu dijual senilai Rp395 juta.

5. Golden Gemilang Bekasi

golden gemilang

Perumahan Golden Gemilang Bekasi berada di kawasan Jalan Raya Kali CBL, Sarimukti, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawab Barat. Perumahan baru di Bekasi ini dikembangkan oleh GNA Group. 

Beberapa fasilitas dari Golden Gemilang Bekasi antara lain one gate system, keamanan 24 jam, sport club, jogging track, taman bermain, dan area hijau. 

Untuk akses, perumahan ini berjarak 20 menit ke Stasiun Cibitung dan 25 menit ke Stasiun Tambun. Lalu, 15 menit ke RS Kartika Husada, dan 10 menit ke Gabus Market. 

Perumahan Golden Gemilang Bekasi ini menawarkan 6 tipe rumah. Tipe rumah termurah adalah Tipe Lili yang memiliki luas tanah 50 meter persegi dan luas bangunan 22 meter persegi. Rumah satu kamar itu dijual RP363 juta.

6. Samira Regency Bekasi

Samira regency

Perumahan Samira Regency Bekasi berada di kawasan Mustikajaya di Kota Bekas. Rumah ini dikembangkan oleh PT Triyasa Propertindo. 

Perumahan Samira Regency ini juga sudah menerapkan teknologi smart home. Beberapa fasilitasnya antara lain keamanan 24 jam.

Selain itu, ada beberapa akses untuk ke perumahan seperti, 125 menit ke bandara Halim Perdana Kusuma, 20 menit ke Gerbang Tol Grand Wisata Tambun, 25 menit ke KRL Tambun dan LRT. 

Samira Regency menawarkan tiga tipe rumah antara lain:

Pertama, tipe Amethyst dengan luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 30 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual senilai Rp672 juta. 

Kedua, tipe Citrine dengan luas tanah 72 meter persegi dan luas bangunan 45 meter persegi. Rumah dengan dua kamar tidur ini dijual Rp887 juta. 

Ketiga, tipe Emerald dengan luas tanah 72 meter persegi dan luas bangunan 55 meter persegi. Rumah dengan tiga kamar ini dijual Rp1,1 miliar. 

7. Salima Regency

salima regency

Perumahan Salima Regency berada di kawasan Jatiasih, Kota Bekasi. Perumahan ini dikembangkan oleh Salima Regency. 

Perumahan baru di Bekasi ini memiliki beberapa fasilitas seperti one gate system dengan CCTV 24 jam. 

Selain itu, perumahan juga dekat dengan berbagai fasilitas umum seperti, 10 menit jalan kaki ke RS Kartika Husada Jatiasih, 12 menit jalan kaki ke SMP Negeri 9 Bekasi, 13 menit jalan kaki ke Jatiasih Market, dan 16 menit dengan mobilke Gran Galaxy Park. 

Ditambah, perumahan baru di Bekasi ini juga sangat dekat dengan gerbang tol, yakni hanya 5 menit ke pintu Tol Jatiasih.

Salima Regency hanya menawarkan 1 tipe rumah, yakni dengan luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 75 meter persegi. Rumah dengan tiga kamar tidur itu dijual Rp672 juta.

Jadi, mana nih pilihan perumahan baru di Bekasi yang paling menarik menurutmu?

Lihat Juga: Sewa Rumah di Bekasi

 

  

 

Tinggalkan komentar